Social Icons

31 July 2008

Jurus mencegah penyakit jantung

Jurus mencegah penyakit jantung
Oleh Arda Dinata
http://ardaiq.blogspot.com
Pemerhati masalah kesehatan dan dosen AKL Kutamaya, Bandung.

Jantung adalah alat vital manusia yang sering kali kurang diperhatikan, bila dibandingkan dengan bagian tubuh lainnya. Padahal, kalau kita perhatikan, jantung ini berperan dalam kelangsungan hidup manusia.

Jantung manusia dapat diibaratkan sebagai “pompa ajaib”. Alat ini berukuran relatif kecil, kira-kira sebesar kepalan tangan orang dewasa. Di atasnyalah nyawa manusia bergantung. Lalu, jantung manusia memiliki berat hanya 10 ons. Setiap kali berdenyut memompa 70 mililiter darah, setiap menit berdenyut 72 kali, selama 70 tahun memompa 2,5 miliar kali atau 2.628.000 liter darah.

Pada setiap kali denyutannya itu, darah selalu mengalir melalui pembuluh-pembuluh darah selama 24 jam sehari dengan tidak mengenal kata berhenti. Pasalnya, sekali digerakkan --pada awal kehidupan– buat menjalankan fungsinya memompa darah sepanjang hidup manusia, ia hanya berhenti diantara debar ketika bekerja pada waktu menguncup, hingga ia berhenti untuk selama-lamanya.

Secara demikian, seharusnya kita sadar betul atas kondisi jantung yang kita miliki. Salah satu yang mesti dilakukan adalah memberikan perhatian terhadap kerja tubuh dengan kemampuan jantung kita masing-masing. Yaitu dua kali untuk istirahat dibandingkan dengan pekerjaan keras yang dilakukan tubuh kita. Diantaranya, delapan jam buat bekerja, delapan jam buat tidur, dan delapan jam buat makan serta kegiatan bersenang, akan mencukupkan tuntutan tersebut.

Berkait dengan jantung ini, sebenarnya bagaimana kondisi penyakit jantung di Indonesia? Lalu, petunjuk apa yang harus diketahui dalam rangka menjaga jantung kita dan bagaimana jurus-jurus untuk mencegah serangan penyakit jantung tersebut?

Kodisi penyakit jantung

Penyakit jantung saat ini telah menjadi penyebab kematian utama, karena 15 juta orang ternyata telah meninggal akibat serangan jantung atau sama dengan 30 persen dari total kematian diseluruh dunia.

Penyakit kardiovaskuler -–semua penyakit mengenai jantung dan pembuluh darah— ini, ternyata sudah menjadi penyebab kematian terpenting. Berdasarkan jumlah total tersebut, lebih dari 15 juta orang di dunia meninggal karena penyakit sirkulasi darah, 7,2 juta akibat penyakit jantung koroner (PJK), 4,6 juta orang karena stroke, 500 ribu disebabkan demam rematik dan penyakit jantung rematik, serta 3 juta karena penyakit jantung lainnya.

Perkembangan penyakit jantung dan pembuluh darah di negara-negara berkembang telah meningkat dengan tajam. Penyakit jantung di Indonesia sendiri, kondisinya harus diwaspadai oleh setiap kalangan.

Pasalnya, dari acara pertemuan ilmiah tahunan ke-I Perhimpunan Dokter Spesialis Kardiovaskuler Indonesia (PERKI) Cabang Bandung, diungkap bahwa sekarang ini penderita jantung koroner sudah menimpa golongan ekonomi kecil seperti tukang beca, disebabkan kebiasaan merokok. Padahal sebelumnya penderita penyakit jantung koroner menyerang kalangan ekonomi menengah ke atas yang memiliki gaya hidup dengan mengkonsumsi makanan yang enak-enak, rendah serat dan kurang olah raga.

Atas dasar itu, diperkirakan di seluruh dunia, termasuk negara berkembang, PJK akan menjadi penyebab kematian terpenting pada tahun 2020. Hal ini sudah terlihat di Indonesia, menurut Survei Kesehatan Rumah Tangga (SKRT) tahun 1986 kematian oleh penyakit kardiovaskuler ialah 9,7%, angka ini meningkat menjadi 16,4% pada tahun 1992 dan meningkat lagi menjadi 24,5% pada tahun 1995. Artinya sejak tahun 1992 penyakit ini telah menjadi sebab kematian utama mengungguli penyakit infeksi dan penyakit paru-paru.

Panca usaha jantung sehat

Memelihara dan menjaga kesehatan lebih murah daripada usaha mengobati dan penyembuhan suatu penyakit. Demikian slogan yang telah lama kita dengar, tetapi kadangkala kurang diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari.

Begitu pula dengan kasus penyakit jantung ---yang disebabkan perubahan pola hidup yang kurang baik--- ini. Ternyata, banyak orang yang mengabaikan mencegah dan menjaga terjadinya penyakit jantung. Padahal, kalau penyakit ini telah menghinggapi dan menyerang tubuh kita, maka tidak sedikit biaya yang harus dikeluarkan.

Lebih dari itu, penyakit ini bisa menyerang sewaktu-waktu secara mendadak. Sehingga tidak heran banyak kasus kematian yang menyebutkan, “…. Padahal si A kemarin masih kelihatan segar dan sempat berbincang-bincang dengan saya, eh … tahu-tahu satu jam kemudian ia telah meninggal dunia,” demikian keheranan seseorang atas fenomena penyakit jantung ini. Usut punya usut, ia mendapatkan serangan jantung yang telah dideritanya selama ini.

Untuk itu, apakah anda termasuk orang yang menyayangi dan mengharapkan keadaan jantung yang baik dan sehat? Berikut ini ada beberapa petunjuk dan jurus untuk menjaga jantung agar dalam kondisi baik dan sehat.

Dalam nasehatnya, dr J Dewitt Fox, MD, LMCC, mengungkapkan untuk mencapai kondisi jantung yang baik. Pertama, jangan tergesa-gesa. Kedua, jangan makan berat sebelah (tidak seimbang). Janganlah terlalu gemuk. Ketiga, hindarkan keluh kesah. Keempat, jangan bekerja terlalu keras. Kepenatan selalu dapat membunuh anda.

Selain petunjuk-petunjuk di atas, ada baiknya kita juga mengetahui dan kemudian mempraktikkannya dalam hidup keseharian, berkait dengan jurus-jurus mencegah penyakit jantung ini.

Untuk mencegah penyakit yang lebih banyak menyerang kaum pria dibanding wanita ini, dalam bahasa lain, Dr. Aulia Sani memberi jurus dalam mencegah serangan jantung ini, dengan istilah “Panca Usaha Jantung Sehat”. Yakni pertama, faktor keseimbangan gizi. Kedua, upaya menghindari stres. Ketiga, mengatur tekanan darah. Keempat, melakukan olah raga secara teratur. Kelima, menghentikan kebiasaan merokok. Berhenti menghisap rokok merupakan upaya utama yang harus dilakukan bila serangan jantung ini ingin dicegah.

Akhirnya, membiasakan hidup sehat dalam setiap hari, tetap berpulang pada individu masing-masing. Begitu juga dengan keinginan untuk menjaga kesehatan jantung kita. Hal ini seperti diamanatkan UU No. 23 Tahun 1992 tentang Kesehatan, pasal (3) bahwa pembangunan kesehatan bertujuan untuk meningkatkan kesadaran, kemauan, dan kemampuan hidup sehat bagi setiap orang agar terwujud derajat kesehatan masyarakat yang optimal.***

*) Artikel ini diikutsertakan dalam Lomba Karya Tulis Jurnalistik “Health Journalist Award 2001”.

Penulis Pendiri Majelis Inspirasi Alquran dan Realitas Alam (MIQRA) Indonesia.


DAPATKAN ARTIKEL LAINYA TENTANG:
Menjadi Penulis Sukses, Mendapatkan Harta Karun, Menulis Buku, bisnis internet. Klik di bawah ini:
http://www.penulissukses.com?id=buku08

Dapatkan E-Book (berbahasa Indonesia) di bawah ini:
- Cara Mudah, Cepat dan Praktis Nampang di Internet / Dasar-Dasar HTML.
- Panduan Praktis Membangun Situs Dinamis dan Interaktif dengan PHP
- Cara Mengirim Puluhan, ratusan Bahkan Ribuan Email dalam Sekali Klik.
- Download GRATIS Ringkasan/Summary buku "KUNCI EMAS, Rahasia Sukses Membangun Kekayaan dan Kesejahteraan", Karya: L.Y. Wiranaga, Penerbit: PT. Gramedia Pustaka Utama.
http://www.megabuku.com?ref=1788

Arda Dinata, adalah praktisi kesehatan, pengusaha inspirasi, pembicara, trainer, dan motivator di Majelis Inspirasi Alquran dan Realitas Alam (MIQRA) Indonesia.
E-mail:
arda.dinata@gmail.com
Hp. 081.320.476048.
http://www.miqra.blogspot.com

No comments:

Post a Comment


BLOG IS MY SALESMAN ARDA DINATA:
ARDA BLOGGING SUCCESS:
| PULSA KEKAYAAN GRATIS | Arda News Success | Blogging Success | Wisdom Business | Quantum Writers | Inspiring Intelligence | Mosquito & Public Health | Getting Rich | Writers Success | Sprituality Health | Farmakologi | Sanitary | Physiology | House Keeping | Pollution News | Photografy|


| ARDA EKLIPING INDONESIA | Cara Menjadi Kaya | Dunia Kesehatan Spritual | Dunia Pustaka dan Referensi | Dunia Pemberantasan Penyakit Bersumber Binatang | Dunia Kesehatan Lingkungan | ALIFIA E-Clipping and Reviewing | Reuse News Indonesia | ARDA Reseller News | Rahasia Penulis Sukses | Reseller News Indonesia |

MENU ARDA EKLIPING INDONESIA:
| BERANDA KLIPING | KLIP IPTEK | KLIP PSIKOLOGI | KLIP WANITA | KLIP KELUARGA | KLIP ANAK CERDAS | KLIP BELIA & REMAJA | KLIP GURU & PENDIDIKAN | KLIP HIKMAH & RENUNGAN |

MENU HIDUP SEHAT DAN KAYA:
| Dunia Spritual dan Kesehatan | Rahasia Menjadi Kaya | Dunia Reseller | Reuse News | Pustaka Bisnis |

MENU ARDA PENULIS SUKSES:
| Inspirasi Penulis | Rahasia Penulis | Media Penulis | Sosok Penulis | Pustaka Penulis |

MENU AKADEMI PEMBERANTASAN PENYAKIT BERSUMBER BINATANG:
| Dunia P2B2 | Dunia NYAMUK | Dunia LALAT | Dunia TIKUS | Dunia KECOA | Pustaka P2B2 |

MENU AKADEMI KESEHATAN LINGKUNGAN:
| Inspirasi ARDA | Dasar KESLING | P.Sampah | Tinja & Aair Limbah | Binatang Pengganggu | Rumah & Pemukiman Sehat | Pencemaran Lingkungan Fisik | HYPERKES | Hygiene Sanitasi Makanan | Sanitasi Tempat Umum | Air Bersih | Pustaka Kesehatan |

MENU MIQRA INDONESIA:
| Home Inspirasi | Opini | Optimis | Sehat-Healthy | Keluarga-Family Life | Spirit-Enthusiasm | Ibroh-Wisdom | Jurnalistik | Lingkungan-Environment | Business | BooK | PROFIL | Jurnal MIQRAINDO | Reseller News Indonesia |

DAFTAR KORAN-MAJALAH INDONESIA:
| Pikiran Rakyat | KOMPAS | Galamedia | Republika | Koran Sindo | Bisnis Indonesia | Sinar Harapan | Suara Pembaruan | Suara Karya | Suara Merdeka | Solo Pos | Jawa Pos | The Jakarta Post | Koran Tempo | Media Indonesia | Banjarmasin Post | Waspada | Suara Indonesia Baru | Batam Pos | Serambi Indonesia | Sriwijaya Post | Kedaulatan Rakyat | Pontianak POS | Harian Fajar | Harian Bernas | Bangka Post | Harian Surya | Metro Banjar | Pos Kupang | Serambi Indonesia | Kontan | Majalah Gamma | Majalah Gatra | Majalah Angkasa | Majalah Intisari | Majalah Info Komputer | Majalah Bobo | Majalah Ummi | Majalah Sabili | Majalah Parentsguide | Majalah Suara Muhammadiyah | Majalah Amanah | Majalah Tabligh | Majalah Insight |Majalah Annida | Majalah Network Business | Tabloid PC+ | Majalah Komputer Easy | Tabloid NOVA |Loka Litbang P2B2 Ciamis |


MIQRA INDONESIA GROUP
Kantor Pusat
: Jl. Raya Panganadaran Km.3 Pangandaran Ciamis 46396
Telp. (0265) 630058
Copyright © 2006-2010, Miqra Indonesia,
Email : miqra_indo@yahoo.co.id
Homepage : http://www.miqra.blogspot.com/
Design by Arda Dinata,
Wong Tempel Kulon - Kec. Lelea - Kab. Indramayu - Indonesia